Daftar Investasi Online Terpercaya, Aman, dan Terbukti Membayar

Investasi merupakan salah satu kegiatan yang harus dilakukan manusia agar hartanya terus berputar di masyarakat dan terus berkembang. Ada banyak jenis investasi yang bisa dilakukan oleh seseorang. Seperti investasi deposito, reksadana, saham, investasi properti, investasi emas batangan, dan lainnya. Diantara banyak daftar investasi di atas tentu membuat bingung investor pemula. Jenis investasi manakah yang lebih menguntungkan, aman dan terpercaya?

Sebenarnya anda tidak usah bingung dalam memilih investasi. Ada beberapa hal yang perlu dilakukan dalam berinvestasi, antara lain : pastikan produk investasi terbukti menguntungkan, investasi teruji membayar para investor dengan keuntungan yang diberikan, investasi dijamin aman dan telah terdaftar atau diawasi ketat oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), investasi diambil atas keberanian menanggung resiko dan kebutuhan investor tersebut dan lain sebagainya.

Investasi Aman dan Menguntungkan di Internet
Seiring bertambah maju dunia teknologi internet membuat jenis investasi bertambah banyak. Seperti investasi online yang sedang disukai masyarakat modern Indonesia saat ini. Investasi online termasuk investasi aman dan menguntungkan di internet. Jika anda sedang mencari peluang investasi yang aman untuk pemula maka investasi online menjadi pilihan yang layak dipertimbangkan. Karena ada beberapa keunggulan dari investasi online. Seperti mudah dalam pengelolaan, berinvestasi bisa dilakukan di rumah, investasi bisa dimulai dengan modal kecil dll.
investasi online terpercaya, daftar investasi online, investasi online aman, investasi online terbukti, investasi online terbaik, investasi

Gaya hidup masyarakat moderen di tanah air khususnya kalangan kawula muda mulai beralih dari investasi secara fisik menjadi investasi secara online. Tuntutan jaman membuat investasi di dunia fisik atau offline dapat dijadikan investasi secara online. Ada banyak kawula muda yang kaya raya dari investasi online yang mudah dilakukan ini. Dengan modal kecil, seseorang sudah bisa masuk dalam investasi online.

Dari namanya saja jelas bahwa investasi online adalah suatu kegiatan investasi yang dilakukan di dunia maya atau di internet tanpa mengenal waktu dan ruang. Seseorang bisa memulai investasi online dimana saja dengan bekal laptop dan sambungan internet. Sekarang ini sangat gampang untuk memperoleh sambungan internet baik secara gratis atau wifi maupun berbayar dengan paket internet harga murah yang disediakan provider indosat, telkomsel, xl, axis dan lain sebagainya.

Daftar Investasi Online Terpercaya, Aman dan Terbukti Membayar
Tanpa bertele-tele, inilah daftar investasi online yang terpercaya, aman dan terbukti membayar, antara lain:

▪ Investasi Emas
Dari sejak jaman dulu sampai sekarang investasi emas banyak dilakukan orang sebagai cara aman menjaga harta benda tergerus inflasi. Emas yang sering disebut logam mulia merupakan benda yang sangat berharga dan memiliki nilai sangat tinggi di dunia. Hal ini tak terlepas dari persediaan emas di muka bumi semakin berkurang dan langka. Yang membuat harga emas per gram melonjak tinggi setiap tahun.

Di tengah era teknologi komunikasi dan informasi yang sangat pesat berinvestasi dalam produk emas batangan maupun logam bisa dilakukan secara online. Cara membeli investasi emas pun sekarang sangat mudah. Anda bisa melakukan investasi emas di Lembaga Pegadaian Syariah, Bank Syariah Mandiri, Bank Muamalat, dan lembaga perbankan dan investasi lainnya di Indonesia.

Investasi online dalam bentuk emas sangat menjanjikan. Hal ini dirasakan penulis yang telah lama menjalani investasi logam mulia emas dengan sangat menguntungkan. Setiap tahun harga emas naik. Selisih harga inilah yang menjadi keuntungan dari investasi emas. Namun seringkali manusia terjebak dalam investasi emas sebagai perhiasan. Emas dalam bentuk perhiasan yang dipakai bukanlah jenis investasi yang menguntungkan. Karena harganya tetap stabil bahkan berkurang dengan adanya potongan dari toko emas.

Investasi emas juga terbilang sangat aman. Karena mudah dalam membeli dan mudah pula dijadikan uang. Tidak seperti investasi properti yang memerlukan waktu lama. Investasi emas yang biasanya bersifat jangka panjang sangat cocok dijadikan sarana investasi yang bisa diuangkan jika ada keperluan mendesak. Banyak orang kaya yang berhasil untung besar dan berhasil jadi milyuner dari investasi dalam bentuk emas batangan maupun logam mulia.

▪ Investasi Tabungan
Ada orang yang mengatakan bahwa menabung di rekening bank bukanlah suatu jenis investasi. Disebabkan hanya memberikan keuntungan yang sangat kecil. Begitupula menyimpan uang dalam bentuk deposito. Keuntungan tabungan dan deposito memberikan return yang kecil sekali dibandingkan angka inflasi di tanah air yang lebih tinggi. Hal inilah yang membuat sebagian orang menganggap menabung uang di bank dan deposito bukanlah instrumen investasi yang menjanjikan dan menguntungkan.

Namun berdasarkan perhitungan penulis, investasi dalam bentuk tabungan di bank adalah jenis investasi yang paling aman dan menguntungkan dibandingkan hanya menyimpan uang di dalam rumah. Walaupun keuntungan tabungan dan deposito kecil, hal itu sudah lumayan daripada tidak sama sekali. Daripada menyimpan uang di rumah bisa sangat mudah terjadinya kehilangan akibat pencurian atau cepat habis karena digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

▪ Investasi Asuransi
Untuk mencegah kerugian finansial lebih dalam anda perlu memproteksi diri dengan asuransi. Sehingga uang dan harta benda anda tetap utuh dalam kondisi baik jika terjadi sesuatu yang tak diharapkan misalnya kehilangan barang, kebakaran dll.. Ada beragam jenis asuransi di Indonesia seperti asuransi kesehatan, asuransi kecelakaan, asuransi pendidikan, asuransi jiwa, dan lain-lain. Namun yang lebih menguntungkan adalah asuransi syariah. Sebab premi yang diberikan oleh nasabah tetap utuh dan akan diberikan beberapa tahun kemudian.

▪ Investasi Reksadana
Reksadana merupakan instrumen investasi yang paling banyak digemari orang. Disebabkan resiko aman dan banyak variasi yang diberikan seperti reksadana saham, reksadana obligasi, reksadana campuran, reksadana mata uang valas, dll. Sang investor bisa memilih jenis investasi reksadana sesuai kehendak dan kebutuhan serta resiko yang akan dihadapinya.

▪ Forex
Salah satu investasi online yang sedang booming adalah forex. Kepanjangan forex adalah foreign exchange atau bisnis pertukaran mata uang valas. Untuk memulai investasi online forex bisa dimulai dengan modal kecil bahkan gratis. Banyak orang sukses dan kaya dari hasil investasi forex. Hal ini wajar sebab perputaran uang dalam investasi forex sangatlah besar. Dalam satu hari terjadi transaksi forex senilai puluhan triliun dolar amerika serikat.

Berikut ini adalah beberapa alasan banyak orang mulai berinvestasi dalam forex, antara lain:

1. Modal Kecil
Salah satu alasan banyak kawula muda menjalani investasi forex karena modal yang dikeluarkan relatif kecil. Dengan modal minimal satu dolar amerika serikat atau sekitar Rp 13 ribu, seseorang sudah dapat investasi dalam forex. Jika untuk investasi produk lain biasanya memerlukan modal uang Rp 1 juta lebih. Hal ini berbeda dengan investasi forex yang bisa dilakukan dengan modal minim tapi hasil optimal.

2. Broker Forex
Jika sobat sudah berniat untuk investasi forex, langkah selanjutnya adalah mencari broker. Anda tidak akan susah untuk mendapatkan broker forex yang terpercaya dan aman. Banyak sekali di internet broker forex yang bisa anda pilih. Mereka umumnya memberikan syarat uang minimal untuk mulai investasi forex. Bahkan ada yang gratis dengan panduan dari mereka.

3. Forex Halal
Sebagian orang menganggap investasi forex bersifat haram karena mengandung unsur yang tak pasti. Namun berdasarkan analisa penulis, forex merupakan jenis investasi yang halal. Sebab jelas barang komoditas yang diperdagangkan yaitu mata uang secara online. Menurut Majelis Ulama Indonesia bahwa forex menjadi investasi online yang halal dengan memenuhi persyaratan tertentu.

▪ Saham
Tentu anda sudah sering mendengar kata saham. Menurut istilah, pengertian saham adalah suatu bukti kepemilikan badan hukum atau seseorang atas suatu jenis usaha. Bentuk saham yaitu berupa lembaran yang bisa diperjualbelikan di bursa saham secara perorangan atau lembaga. Banyak sekali orang kaya raya yang lahir berkat investasi saham. Salah satunya yang fenomenal adalah Warren Buffet. Dengan investasi uang Rp 1 juta, seseorang sudah bisa mulai melakukan investasi saham. Ada banyak broker saham yang bisa anda dapatkan di internet. Tanpa bertatap muka dengan broker secara fisik, anda tetap bisa menjalankan investasi saham secara online.

▪ Website
Inilah investasi online gaya baru yang lahir berkat lahirnya dunia internet yaitu investasi dalam bentuk blog atau website. Investasi dalam bentuk website menjadi populer karena mudah dijalankan dengan biaya yang sangat kecil bahkan gratis. Seperti yang dilakukan oleh penulis yang mulai membuat beberapa website yang kemudian menjual kepada masyarakat luas setelah mempunyai trafik tinggi.

Investasi online berupa membuat website dan mengembangkannya lumayan menjanjikan untung tinggi. Karena pengguna internet di Indonesia yang bertambah banyak pertahunnya. Tahun ini jumlah pengguna internet di tanah air sekitar 40 juta lebih. Hal ini merupakan pangsa pasar yang sangat besar bagi usaha investasi blog maupun website. Berikut ini sejumlah investasi website yang terbukti berhasil menghantarkan kekayaan bagi seseorang hingga miliaran dolar antara lain google, youtube, facebook, twitter, kaskus, ads id, yahoo dll. 

Dari kesemua jenis investasi online di atas, manakah yang menjanjikan dan menguntungkan? Pada dasarnya semua investasi di atas adalah bagus jika dilakukan semuanya. Hal ini sesuai dengan pesan sang investor kaya raya ternama kelas dunia, Warren Buffet yang mengatakan bahwa jangan pernah menyimpan telor investasi dalam jenis keranjang investasi yang sama. Perlu diversifikasi jenis investasi online agar di saat satu jenis investasi rugi maka jenis investasi lain menguntungkan.

Related Posts

Subscribe Our Newsletter